Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Kirab Pemilu 2024 KPU Ciamis Targetkan 84% Partisipasi Masyarakat

×

Kirab Pemilu 2024 KPU Ciamis Targetkan 84% Partisipasi Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Views: 132

CIAMIS, JAPOS.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat melakukan serah terima estafet kirab Pemilu 2024 dari KPU Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kirab pemilu tersebut diterima secara langsung oleh Ketua dan Sekretaris KPU Kabupaten Ciamis, bertempat di Halaman Pendopo Bupati Ciamis, Sabtu (04/11).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan peluncuran Kirab Pemilu 2024 sendiri merupakan bentuk memperingati setahun menuju hari pemungutan suara Pemilu serentak tahun 2024 yang telah dilepas semenjak 14 Februari 2023 lalu.

Di Kabupaten Ciamis Kirab Pemilu ditandai dengan arak-arakan bendera Partai Politik (Parpol) seluruh peserta Pemilu 2024 dimulai Kantor KPU Ciamis menuju Kantor Bupati Ciamis, dan dihadiri oleh para Unsur Forkopimda, pimpinan Partai Politik serta PPK dan PPS se Kabupaten Ciamis.

Kirab yang diterima KPU Kabupaten Ciamis ini nantinya akan berkeliling ke seluruh kecamatan di Kabupaten Ciamis untuk mensosialisasikan kepada masyarakat terkait pelaksanaan pemilu tahun 2024 mendatang.

Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya dalam sambutannya menyampaikan rasa optimis nya bahwa pelaksanaan pemilu di Kabupaten Ciamis 2024 mendatang akan berjalan aman, nyaman dan tertib. Hal itu bukan tanpa alasan, Bupati menilai para pimpinan partai politik di Kabupaten Ciamis nampak bertoleransi dengan saling menghormati dan saling menghargai satu sama lainnya. “Saya optimis pemilu 2024 mendatang insyallah Ciamis akan berjalan tertib, ini sangat nampak sekali pimpinan partai politik toleransi luar biasa saling menghormati menghargai untuk kesuksesan pemilu,” ujarnya.

Bupati Ciamis menyampaikan Kirab Pemilu ini merupakan bentuk sosialisasi pada masyarakat yang salah satunya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pemilu yang pelaksanaanya tingal menghitung hari. “Pemilu sebelumnya, partisipasi masyarakat di Kabupaten Ciamis mencapai 82 persen, saya berharap pada pelaksanaan pemilu mendatang bisa mencapai 85 persen minimal. Hal itu dapat dicapai jika masyarakat dapat sama-sama berbondong-bondong datang ke TPS melaksanakan hak pilihnya, ” jelas H. Herdiat.

Selanjutnya, kepada para peserta kirab Bupati berpesan untuk tetap berhati-hati dan selalu waspada dengan tetap menghormati masyarakat para pengguna jalan serta taat pada rambu-rambu lalu lintas. “Sosialisasikan kirab ini ke seluruh pelosok Kabupaten Ciamis sehingga masyarakat tau bahwa pemilu 2024 akan dilaksanakan 14 februari,” tukasnya.

Kirab Pemilu 2024 tersebut bakal berlangsung selama 12 hari ke 27 kecamatan. Diikuti oleh partai politik peserta pemilu, PPK dari 27 kecamatan dan PPS dari 265 desa dan kelurahan. Kegiatan kirab tersebut cukup meriah, dengan pementasan helaran seni Bebegig Sukamantri sebagai salah satu khas kesenian Kabupaten Ciamis.

Sementara itu Ketua KPU Ciamis, Sarno Maulana Rahayu mengungkapkan tujuan dari Kirab Pemilu 2024 ini untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa KPU Ciamis siap melaksanakan Pemilu pada 14 Februari 2024. “Kegiatan kirab ini sebagai upaya sosialisasi kepada publik masyarakat di mana hasilnya tingkat partisipasi masyarakat. Pada Pemilu sebelumnya, partisipasi masyarakat mencapai 80,4 persen. Untuk Pemilu 2024 ini semoga bisa meningkat, target sekitar 84 persen sesuai target KPU RI,” ungkapnya.

Jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Kabupaten Ciamis sebanyak 965.599 pemilih yang tersebar di 3.943 TPS dari 265 desa dan kelurahan. “Untuk peserta pemilu di Ciamis, dari 18 partai politik, hanya 17 parpol yang ikut mendaftar pada pemilihan Caleg dengan jumlah DCT yang sudah kami tetapkan ada 621 orang,” kata Sarno.

Dipenghujung acara dilaksanakan pula pengucapan deklarasi pemilu oleh seluruh peserta, dengan dipimpin langsung oleh ketua KPU Kabupaten Ciamis, Sarno Maulana Rahayu. (Mamay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 148 JAKARTA, JAPOS.CO – Penyakit Lupus atau umum dikenal Systemic Lupus Erythematosus merupakan penyakit reumatik autoimun yang menyerang berbagai macam organ dan memiliki berbagai macam gejala. Penyakit ini disebabkan…