Scroll untuk baca artikel
BengkuluBerita

Soal Pilihan, Ini Kata Bupati Mukomuko

×

Soal Pilihan, Ini Kata Bupati Mukomuko

Sebarkan artikel ini

Views: 1.9K

MUKOMUKO, JAPOS.CO – Bupati Mukomuko Sapuan SE MM Ak CPA CPI menghimbau masyarakat Kabupaten Mukomuko pada saat berlangsungnya pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) maupun menjelang H-1 untuk dapat menjaga keamanan dan kenyamanan pelaksanaan Pemilu untuk menciptakan pemilu damai di daerah itu.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

”Kita menghimbau pada masyarakat walaupun kita berbeda pilihan kita tetap bersaudara. Dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan,” terang Bupati, Senin (12/2).

“Dan selama ini saya yakin hampir beberapa dekade ini Kabupaten Mukomuko mengadakan pileg tidak ada masalah, mudaha-mudahan kali ini juga dapat berjalan dengan lancar hendaknya,” lanjut Bupati Sapuan.

Ditambahkan Bupati, berbeda pilihan kita boleh tapi persaudaraan tetap di nomor satukan.

“Selain kita menghimbau masyarakat untuk dapat menjaga keamanan dan ketertiban saat pelaksanaan pencoblosan, Polres Mukomuko juga telah menyebarkan ratusan personil untuk pengawasan dan pengamanan di masing-masing wilayah pemilihan yang tersebar di 15 kecamatan se-Kabupaten Mukomuko ini,” tutup Bupati.(Jpr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *