Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Tengah

Jadi Pelopor Sekolah Insan, MA Hifal Ajak Pelajar Berani Bersuara

×

Jadi Pelopor Sekolah Insan, MA Hifal Ajak Pelajar Berani Bersuara

Sebarkan artikel ini

Views: 127

KOTA PEKALONGAN, JAPOS.CO – Madrasah Aliyah Hidayatul Athfal (MA Hifal) maju menjadi pelopor Sekolah Internet Sehat dan Aman (Insan) pertama di Kota Pekalongan.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kepala MA Hifal, Eka Veriyana mengatakan pihaknya ditunjuk oleh Yayasan Setara Provinsi Jawa Tengah yang bekerjasama dengan United Nations Children’s Fund (UNICEF) untuk menjadi madrasah pertama di kota Pekalongan yang mendeklarasikan Sekolah Insan, “Alhamdulillah anak-anak kami sudah ditunjuk sebagai agent of changing atau agen perubahan dan mereka aktif di forum anak yang diselenggarakan LP-PAR Kota Pekalongan, tentunya hal ini sangat mendukung program sekolah Insan ini,” terangnya, usai mendeklarasikan Sekolah Insan di gedung MA Hifal, Kecamatan Pekalongan Selatan, Rabu (26/7/2023).

Eka mengatakan bahwa lembaga pendidikan harus menyadari bahwa kejahatan seksual tidak hanya terjadi di dunia nyata saja tetapi juga bisa terjadi di dunia maya seperti kejahatan seksual berbasis daring. Menanggapi kasus yang masih kerap terjadi itu, disampaikan Eka, MA Hifal berupaya membentengi anak didiknya dengan mengedukasi bagaimana alur pelaporan jika terjadi kekerasan seksual secara online di lingkungan sekitar, “Mereka kami beri tahu untuk tidak boleh sungkan, kita jelaskan bagaimana alurnya diawali dengan lapor ke wali kelas, kemudian berkoordinasi dengan BK, lebih lanjut melapor ke kepala Madrasah, nantinya akan maju ke LP-PAR,” katanya.

Setelah adanya deklarasi, Eka akan terus menggaungkan hastag JagaBareng, SaringSharingmu dan ENDViolence, “Jadi kami harus jaga bareng, saring sharingmu dan ENDViolence itu yang kita berikan untuk anak-anak, ayo jaga bareng boleh bermain internet tapi apa yang akan di sharing harus disaring jangan sampai terjadi seksual abuse,” tukasnya.

Dalam kegiatan tersebut, 14 sekolah lainnya juga turut mendeklarasikan Sekolah Insan diantaranya SMPN 10 Pekalongan, SMPN 13 Pekalongan, SMPN 12 Pekalongan, SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Pekalongan, SMP Islam YPI Buaran, MTs Hifal, MTs Isthifaiyah Nahdliyah, SMALB PRI, SMAN 2 Pekalongan, SMK Perikanan IRMA, SMK Medika, SMK Gatra Praja, SMA Dwija Praja dan SMKN 4 Pekalongan.(sofi)

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *