Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Barat

Wako: Sosok Anggota DPR RI Arteria Dahlan Tokoh Yang Memuliakan Orang Tua

×

Wako: Sosok Anggota DPR RI Arteria Dahlan Tokoh Yang Memuliakan Orang Tua

Sebarkan artikel ini

Views: 80

BUKITINGGI, JAPOS.CO – Pembekalan Empat Pilar Kebangsaan kepada Mahasiswa UNP dilaksanakan dengan kehadiran Anggota DPR/MPR RI berlangsung di Kota Bukittinggi. Arteria Dahlan Anggota MPR RI, menghadiri kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Sosialisasi juga menghadirkan Wali Kota, ratusan perwakilan mahasiswa UNP dan sejumlah undangan lain, di Aula PGSD UNP Bukittinggi, Selasa (09/08/2022).

Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, mengapresiasi kontribusi Arteria Dahlan untuk Sumatra Barat. Arteria Dahlan sebagai salah satu tokoh yang memuliakan orang tuanya.

“Hal ini patut menjadi teladan bagi generasi muda” pesan Erman.

Arteria Dahlan, Anggota DPR/MPR RI dari dapil Jawa Timur, namun asli orang Sumatra Barat. Perhatian diberikan untuk Sumatra Barat melalui sosialisasi empat pilar kebangsaan. Karena sangat penting dipahami dan dimengerti secara benar seluruh Warga Negara RI, khusus bagi ASN sebagai ujung tombak menanamkan nilai kebangsaan.

“Semoga yang mengikuti sosialisasi empat pilar kebangsaan , peserta dapat memahami dan mengerti apa yang disampaikan, dan mampu menjelaskan dan menanamkan empat pilar kebangsaan sejak dini, guna menanamkan wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air, modal dasar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” pesan Wako.

Anggota MPR/DPR RI, Arteri Dahlan, menyampaikan bahwa Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, UUD negara RI tahun 1945, konstitusi negara, serta ketetapan MPR Negara Kesatuan Republik Indonesia. Sebagai bentuk negara Bhineka Tunggal Ika, sekaligus semboyan negara.

“Empat pilar kebangsaan memberikan pembelajaran serta mengenal Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, meningkatkan kesadaran kita tentang berkehidupan berbangsa dan bernegara bersama masyarakat. Gotong royong, toleransi, kerukunan dan hidup berdampingan merupakan nilai yang sejalan dengan Empat Pilar Kebangsaan,” jelas Arteri Dahlan. (Yet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *