Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Rencana Aksi Wartawan, Tatang Budimansyah Angkat Bicara

×

Rencana Aksi Wartawan, Tatang Budimansyah Angkat Bicara

Sebarkan artikel ini

Views: 362

PURWAKARTA, JAPOS.CO – Rencana aksi para wartawan mendatangi gedung DPRD Purwakarta, akibat dihapusnya anggaran perubahan di APBD 2023 untuk kerjasama antara watawan dengan Pemkab.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dari nformasi yang dihimpun, DPRD Purwakarta menghapus anggaran perubahan untuk kerjasama dengan wartawan yang diajukan Diskominfo.

Tatang Budimansyah berpendapat, selama ini wartawan Purwakarta turut berperan aktif mempublikasikan hasil pembangunan di kabupaten ini.

Menurutnya, hal wajar jika mereka memperoleh apresiasi dari pemerintahan daerah setempat.

“Nyatanya, sebagian pejabat, baik di lembaga legislatif maupun eksekutif, masih merasa alergi dengan keberadaan wartawan,” terangnya.

“Banyak yang berpandangan wartawan adalah makhluk hina yang mesti dijauhi,” lanjut Tatang, Senin (20/11/2023) melalui pesan di whatsapp.

Dikatakannya, memang tak ada kewajiban bagi Pemkab Purwakarta untuk menjalin kerjasama publikasi dengan wartawan. Namun, Pemkab Purwakarta yang selama ini menganggap wartawan sebagai mitra, tak ada salahnya untuk menjalin kerjasama.

Tatang mengimbau kepada rekan-rekan wartawan, tetap bersikap kritis dan melakukan kegiatan jurnalistik secara profesional, terlepas dari ada atau tidak jalinan kerjasama dengan Pemkab Purwakarta.

“Saya berharap rekan-rekan bisa menahan diri saat beraudiensi dengan dewan. Senjata kita adalah hasil karya tulis. Publikasikan prestasi dan progres kinerja dewan yang positif. Tapi kita tetap harus mengkritik ketimpangan-ketimpangan yang banyak terjadi di gedung dewan,” tandasnya.

Seperti diketahui, rencananya wartawan Purwakarta akan mendatangi kantor DPRD pada Rabu (22/11).

Mereka akan meminta penjelasan dewan ikhwal dicoretnya anggaran untuk kerjasama antara media massa dengan Pemkab Purwakarta.(Ferdy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 78 WAY KANAN, JAPOS.CO – Polres Way Kanan gelar upacara pelantikan Wakapolres, Kabagren, Kabag SDM, Kasikum dan Serah Terima Jabatan Kabagops, Kasatbinmas, Kapolsek Kasui, Kapolsek Pakuan Ratu bertempat  di…