Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINERiauSUMATERA

200 Personel Brimob Polda Riau Dikirim BKO ke Pulau Rembang Batam, Dansat: Jaga Nama Baik Kesatuan

×

200 Personel Brimob Polda Riau Dikirim BKO ke Pulau Rembang Batam, Dansat: Jaga Nama Baik Kesatuan

Sebarkan artikel ini

Views: 66

RIAU, JAPOS.CO – Satuan Brimob Daerah (Satbrimobda) Riau mengirim 200 personel Bawah Kendali Operasi (BKO) ke Pulau Rempang, Kepulauan Riau. Tambahan personel tersebut nantinya guna mem-back up pengamanan unjuk rasa di wilayah hukum Polda Kepri.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Pelepasan personel dipimpin langsung Irwasda Polda Riau Kombes Pol Hermansyah serta dihadiri beberapa Pejabat Utama (PJU) Polda Riau. Di antaranya Karo Ops Polda Riau Kombes Pol R Kasero Manggolo, Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Edwin Louis Sengka, Karo Log Polda Riau serta PJU Satbrimob polda Riau.

Dansat Brimob Polda Riau mengatakan bahwa 200 personel Satuan Brimob Polda Riau yang dipimpin Danyon B Pelopor Kompol Rokhani, merupakan personel pilihan yang ada di Satbrimobda Riau yang akan melaksanakan BKO di wilayah hukum Polda Kepri.

Selama melaksanakan tugas BKO Polda Kepri, Dansat Brimob Polda Riau yakin dan percaya kepada Kompol Rokhani selaku Komandan Kompi karena Integritas, leadership dan pengalamannya dalam memimpin Personel dalam setiap tugas.

“Kepada 200 personel Sat Brimob Polda Riau agar yang berangkat wilayah hukum Polda Kepri, jaga nama baik kesatuan. Loyalitas tetap dijaga jangan sampai membuat citra kepolisian menjadi tidak baik serta laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab,” pesan Dansat.((AH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 128 WAY KANAN, JAPOS.CO – Polres Way Kanan gelar upacara pelantikan Wakapolres, Kabagren, Kabag SDM, Kasikum dan Serah Terima Jabatan Kabagops, Kasatbinmas, Kapolsek Kasui, Kapolsek Pakuan Ratu bertempat  di…