Scroll untuk baca artikel
BengkuluBeritaHEADLINESUMATERA

Masalah Koperasi di Mukomuko, Ini Kata Kadis Perindag

×

Masalah Koperasi di Mukomuko, Ini Kata Kadis Perindag

Sebarkan artikel ini

Views: 74

MUKOMUKO, JAPOS.CO – Dinas Perindustrian Perdagangan Keperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindag-Kop) Kebupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu lakukan pengawasan ke koperasi-koperasi yang ada di daerah itu, untuk kelancaran laporan bulanan, administrasi serta manajemen yang lebih baik.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dikonfirmasi, Kepala Dinas Disperindag Mukomuko Ruri Irwandi ST MT membenarkan hal itu.

“Ya kemarin kita melakukan kunjungan atau pengawasan dibeberapa koperasi yang ada di daerah ini,” kata Kepala Disperindag-Kop Kebupaten Mukomuko, Ruri Irwandi melalui Sekretaris Dinas, Nurdiana, ketika dikonfirmasi, Senin(10/10).

“Pengawasan ke koperasi ini salah satu upaya pemerintah daerah agar koperasi tersebut semakin lebih baik. Seperti pengawasan menejemen, kemudian laporan bulanan koperasi tersebut dan lainnya. Pengawasan yang dilakukan meliputi pengawasan manajemennya, simpan pinjamnya, pinjamannya macet apa tidak, dan mereka (koperasi,red) harus buat laporan baik ke Dinas Perindag maupun ke anggota melalui rapat anggota tahunan dan laporan harus transparan dan pengurus hanya menjalankan amanah dari anggota,”ucapnya.

Sebelumnya Kepala Disperindag Mukomuko Ruri Irwandi mengatakan, bahwa pihaknya akan melakukan pendataan koperasi yang aktif dan tidak aktif lagi. Adapun tujuan pendataan ini untuk mendata koperasi karena kedepan pihaknya akan mengajukan meminta bantuan ke pemerintah pusat untuk koperasi yang ada di daerah ini.

“Kita akan mendata koperasi ini, kalau datanya sudah valid kita akan ajukan bantuan ke pemerintah pusat. Pendataan yang dilakukan ini meliputi, koperasi yang tidak aktif akan kita data apa penyebab dan kendala sampai tidak aktif lagi, kemudian yang masih aktif agar lebih dikembangkan agar semakin maju,”ucapnya.

Ruri berharap dengan pendataan yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini, seluruh koperasi di Kabupaten Mukomuko bisa aktif semuanya sehingga kedepan perekonomian masyarakat di daerah ini menjadi lebih lebih baik lagi.

“Dari pendataan ini yang kita inginkan tidak ada lagi koperasi yang tidak aktif, semuanya aktif,”demikian Ruri. (JPR) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 132 WAY KANAN, JAPOS.CO – Polres Way Kanan gelar upacara pelantikan Wakapolres, Kabagren, Kabag SDM, Kasikum dan Serah Terima Jabatan Kabagops, Kasatbinmas, Kapolsek Kasui, Kapolsek Pakuan Ratu bertempat  di…