Views: 206
DHARMASRAYA, JAPOS.CO – Ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto SH berkunjung ke kediaman Kepala UPT Pertanian Koto Besar Idieda.
Pertemuan tersebut selain bersilaturahmi membahas prihal kemajuan pertanian kedepannya.
“Ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto SH adalah sosok pejuang pertanian disamping beliau menjemput langsung Aspirasi Masyarakat kelapangan,beliau merasakan sebelum jadi Legeslator,beliau adalah petani,” ungkap Idiesda.
Disela-sela kesibukan masing-masing pejabat ini, Pertanian diranah cati nan tigo sebagai julukan Kabupaten Dharmasraya, keduanya mempunyai misi yang sama untuk Dharmasraya menjadi lumbung beras nasional.
“Pariyanto disamping jadi Dewan terhormat menjabatan ketua Kontak Tani Andalan(KTNA) Kabupaten Dharmasraya Priode Ta.2022-2027 nantinya akan diserahkan pada beliau sebagai Bapak Tani Dharmasraya,”pungkas Idiesda.
Pertanian dan Perkebunan adalah andalan ekonomi mayoritas penduduk kabupaten Dharmasraya.(ermanchaniago)