Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Timur

Festival Jagung Nasional Akan Hadir di Surabaya

×

Festival Jagung Nasional Akan Hadir di Surabaya

Sebarkan artikel ini

Views: 127

SURABAYA, JAPOS.CO – Krista Exhibitions bekerja sama dengan Masyarakat Agribisnis Jagung (MAJ) menyelenggarakan sebuah pameran dan program acara berskala internasional.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Program tersebut meliputi alsintan, pupuk, pengendali hama, pembibitan jagung dan masih banyak lagi, sebagai pendukung peningkatan produktivitas pertanian sekaligus meningkatkan perekonomian nasional dengan tema Pameran “All Agri Expo” dan “Festival Jagung Nasional” 2023 yang telah diselenggarakan untuk ke 3 kalinya pada tanggal 7-9 Desember 2023 di Grand City Surabaya.

Pameran ini akan menargetkan sebanyak 100 peserta pameran dan dikunjungi oleh lebih dari 9000 pengunjung baik lokal maupun internasional.

All Agri Expo dan Festival Jagung Nasional 2023 diselenggarakan untuk menginspirasi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di seluruh Indonesia sehingga, para pelaku UMKM terinspirasi mengembangkan produk dengan bahan baku jagung secara tradisional dan modern dan Mengoptimalkan sistem budidaya pertanian jagung presisi dengan peningkatan produksi jagung lokal (Good Agriculture/Mekanisasi Digital Farming) guna memenuhi kebutuhan bahan baku pangan (Food) dan bahan baku pakan (Feed) untuk pasar dalam negeri dan penciptaan baru pasar global mekanisasi market digital (E-Commerce).

CEO Krista Exhibitions Daud D. Salim membuka launching All Agri Expo dan Festival Jagung Nasional 2023 mengungkapkan pameran All Agri Expo 2023 ini merupakan bukti keseriusan Krista Exhibitions dan Masyarakat Agribisnis Jagung (MAJ) kepada pelaku usaha Agrobisnis untuk mengembangkan potensi produk agrobisnis Indonesia, agar dapat berperan lebih besar dalam perekonomian nasional.

“Krista Exhibitions optimis melalui pameran ini akan menjadi wadah berkumpulnya para professional dan para pelaku usaha di industri Agro untuk bertukar pikiran, memperluas wawasan dan jaringan bisnis,” ungkapnya.

Arnen Sri Gemala, SP MSI selaku Sub Koordinator Jasela Kementrian Pertanian memberikan sambutan pada konferensi pers dan launching Pameran All Agri Expo dan Festival Jagung Nasional 2023 mengungkapkan Swasembada pangan jagung menjadi program strategis utama kementrian pertanian.

Indonesia mengejar swasembada jagung pada tahun 2024 dikarenakan permintaan komoditas jagung untuk kebutuhan nasional terus meningkat baik untuk kosumsi dan pakan ternak serta industri makanan dan minuman.

Untuk itu, konsep corn estate sangat menarik dan Direktorat serelia Ditjen Tanaman pangan mendorong investor untuk ikut terlibat . Sebab kebutuhan jagung sangat meningkat untuk menuju target swasembada jagung tahun 2024” ungkap Arnen Sri Gemala, SP,M.SI.

Ketua Umum Masyarakat Agribisnis Jagung, Dr. KH.Eman Suryaman, MM mengatakan “ Jagung merupakan komoditi srategis nasional. Pengembangan Kawasan pertanian berkonsep Korporasi petani dengan skema terpadu dan berkelajutan dari subsistem hulu – hilir dalam rangka penguatan ekosisisten pangan yang berkesinambungan.

Untuk itu Masyarakat Agribisnis Jagung (MAJ) sebagai wadah petani jagung yang telah berdiri di 21 Provinsi dan 169 Kabupaten se Indonesia. MAJ melakukan terobosan secara konsisten mulai budidaya sampai penangan pasca panen.

“Tingginya potensi hilirisasi industri pengolahan jagung untuk produksi makanan olahan berbahan dasar jagung juga menjadi salah satu target MAJ agar dapat membuat ekpansi industri pengolahan disejumlah wilayah yang tersebar dibeberapa titik Kawasan agribisnis di Indonesia dan hilirisasi jagung berskala nasional dan global,” kata Dr. KH.Eman Suryaman, MM

Drs. KH.M. Tatang Royani An- Nashiri, Wakil Ketua Umum Masyarakat Agribisnis Jagung menjelaskan “ All Agri dan Festival Jagung Nasional 2023 yang menjadi forum pertemuan pemangku kepentingan disektor pertanian untuk membahas isu isu startegis pertanian skala nasional.

Harapan kedepan forum ini menjadi wadah bagi para pelaku agribisnis serta stakeholder untuk membangun Kerjasama Government to Guverment (G2G ) business to bussines dalam kebijakan pertanian, budidaya pertanian, tekhnologi pertanian dan bisnis sektor pertanian diharapkan dapat menjadi ajang kerjasama antar pihak pihak yang berkepentingan.

“All Agri dan Festival Jagung Nasional 2023 menginisiasi kaloborasi antara pemerintah dan bisnis pangan. Selain membahas hal terkait dengan agribisnis dan pangan adalah memunculkan tentang komoditi strategis nasional jagung, dimana MAJ sebagai Lembaga petani jagung dan wadah berhimpun bagi petani jagung menjadi lebih kuat dan terus dinamis bergerak untuk membangun pertanian” jelasnya.

Pameran All Agri Expo dan Festival Jagung Nasional 2023 akan menampilkan berbagai produk-produk olahan hasil pertanian, peralatan dengan inovasi terbaru dalam industri pertanian yang berfungsi untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas menghadirkan program acara seminar & pelatihan dari berbagai institusi pemerintahan, universitas dan swasta, sekaligus dapat mencoba atau menguji produk yang ditampilkan selama 3 hari pameran berlangsung.

Kesuksesan Pameran All Agri Expo dan Festival Jagung Nasional 2023 tidak lepas dari dukungan Kementerian, Asosiasi dan Institusi terkait. Diantaranya Kementerian Pertanian Republik Indonesia, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kota Surabaya, KADIN Provinsi Jawa Timur, KADIN Kota Surabaya, Masyarakat Agribisnis Jagung (MAJ), Asosiasi Perusahaan Alat dan Mesin Pertanian Indonesia (ALSINTANI).(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 12 KAJEN, JAPOS.CO – Sebanyak 398 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Pekalongan formasi tahun 2023 menerima Surat Keputusan (SK) Pengangkatan. Penyerahan SK dilakukan secara simbolis oleh…

Bupati Anwar Sadar Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Nota Pengantar Raperda APBD Tahun 2023 KUALATUNGKAL, JAPOS.CO – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, menghadiri rapat paripurna pertama dalam rangka penyampaian nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun anggaran 2023, rapat paripurna ini dipimpin langsung oleh ketua DPRD Tanjabbar, H Abdulah SE., selasa (14/5) Pimpinan rapat menyampaikan, rapat paripurna pertama DPRD Kabupaten Tanjabbar yang dilaksanakan ini, dalam rangka penyampaian nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah, tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Tanjabbar tahun anggaran 2023 oleh Bupati Tanjabbar. Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, penyampaian nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah dalam rangka pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2023 ini dilakukan berdasarkan aturan yang ada, ia mengatakan penyampaian tersebut dilakukan paling lambat enam bulan setelah tahun anggaran selesai. “Setelah dilakukan audit oleh BPK sehingga hari ini kami sampaikan nota pengantar Raperda APBD 2023 ,” ujarnya. Penyampaian ini dilakukan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, selain itu agar pelaksanaan APBD ke depan dapat berjalan lancar. Kami juga agar dapat menjaga WTP yang sudah 6 tahun diterima oleh Pemkab Tanjabbar, ini bisa terus dipertahankan dan hal ini agar terus diperhatikan oleh semua pihak. “Paripurna ini dilakukan untuk terus memberikan yang terbaik untuk Tanjabbar,” sebut Bupati Anwar Sadar. Hadir dalam Paripurna tersebut, Unsur Forkopimda, Waka Ahmad Jakfar, SH MH, Waka H Muh Syafril Simamora SH, Pj Sekretaris Daerah, Para Pejabat Tinggi Pratama dan Administrator di Lingkup Pemerintahan Tanjabbar, Instansi Vertikal, BUMD, Lembaga Keuangan serta Perbankan dan undangan lainnya. (Tenk/Prokopim- Tjb)
Berita

Views: 189 KUALATUNGKAL,  JAPOS.CO – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, menghadiri rapat paripurna pertama dalam rangka  penyampaian nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan…