BeritaTangerang

Ketua APDESI Mauk, Mahpudin Kipang, Ucapkan Selamat Hari Jadi ke-155 Kecamatan Mauk

×

Ketua APDESI Mauk, Mahpudin Kipang, Ucapkan Selamat Hari Jadi ke-155 Kecamatan Mauk

Sebarkan artikel ini
Mahpudin Kipang, Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten,

Views: 138

TANGERANG, JAPOS.CO – Mahpudin Kipang, Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, turut menyampaikan ucapan selamat dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-155 Kecamatan Mauk yang jatuh pada tahun ini.

Mahpudin Kipang  yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Tegal Kunir Lor, Kecamatan Mauk, menyampaikan harapannya agar di usia yang ke-155 ini, Kecamatan Mauk semakin maju dan berkembang, baik dari segi sumber daya alam maupun sumber daya manusianya.

“Dengan bertambahnya usia Kecamatan Mauk, saya berharap daerah kita semakin gemilang, sumber daya alamnya semakin terkelola dengan baik, dan masyarakatnya makin unggul dan sejahtera,” ujar Mahpudin kepada Japos.co.

Peringatan Hari Jadi Kecamatan Mauk ini menjadi momen refleksi bagi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah.(Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *