Pemilu 2024

Bupati Labuhanbatu Tegaskan Pentingnya Profesionalisme ASN dalam Upacara Hari Kesadaran Nasional

×

Bupati Labuhanbatu Tegaskan Pentingnya Profesionalisme ASN dalam Upacara Hari Kesadaran Nasional

Sebarkan artikel ini
Asisten II, Drs Ikramsyah Putra, memimpin upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di Lapangan Diklat BKPP, Komplek Kantor Bupati, Kelurahan Ujung Bandar, Kecamatan Rantau Selatan, Kamis (17/4).

Views: 190

LABUHANBATU, JAPOS.CO – Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu kembali menggelar upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional yang berlangsung khidmat pada Rabu (17/4). Bertempat di lapangan upacara kantor bupati, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Asisten II Setdakab Labuhanbatu, Drs. Ikramsyah Putra, yang hadir mewakili Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG, M.KM.

Dalam sambutannya, Ikramsyah membacakan amanat tertulis Bupati yang menegaskan bahwa upacara Hari Kesadaran Nasional merupakan momen penting dalam menumbuhkan semangat pengabdian dan kedisiplinan para aparatur negara. Upacara ini dilaksanakan secara rutin setiap tanggal 17 bulan berjalan, sesuai dengan Instruksi Presiden RI Nomor 14 Tahun 1981 dan ditindaklanjuti oleh Surat Menteri PAN-RB Nomor: B/392/M.KT.02/2021.

“Upacara ini bukan sekadar rutinitas, namun menjadi langkah konkret dalam membangun kesadaran kolektif aparatur terhadap pentingnya pelayanan publik yang profesional, efektif, dan efisien,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ikramsyah mengajak seluruh OPD untuk melakukan evaluasi dan penataan terhadap pelaksanaan apel serta tata kelola upacara, termasuk penerapan sistem absensi yang lebih tertib, penempatan barisan berdasarkan OPD yang jelas, dan penggunaan plang identitas yang tertata.

“Dengan penataan yang baik, kita bisa memulai perubahan dari hal-hal kecil. Inilah wujud komitmen kita bersama untuk menjadikan Labuhanbatu sebagai daerah yang cerdas, bersinar, membangun desa, dan menata kota,” tegasnya menutup sambutan.

Sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian, usai pelaksanaan upacara, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melalui KORPRI menyerahkan santunan kepada 13 orang ASN purna tugas serta bantuan duka cita kepada keluarga 3 ASN yang mengalami musibah.

Hadir dalam upacara tersebut Asisten I Drs. Sarimpunan Ritonga, Asisten III Zaid Harahap, para kepala OPD, pejabat administrator dan fungsional, serta seluruh Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemkab Labuhanbatu.

Dengan semangat Hari Kesadaran Nasional, Pemkab Labuhanbatu menegaskan komitmennya dalam menciptakan birokrasi yang bersih, berwibawa, dan melayani. (YN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 1.7K SAMOSIR, JAPOS.CO – Berdasarkan hasil hitungan cepat (Quick Count) perolehan suara,  pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom-Ariston Tua Sidauruk dengan jargon (Vantas)  jauh…