Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Tengah

Walikota Pekalongan Apresiasi Jelang Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Suasana Kota Pekalongan Kondusif 

×

Walikota Pekalongan Apresiasi Jelang Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Suasana Kota Pekalongan Kondusif 

Sebarkan artikel ini
Jajaran Muspida Pemerintah Kota Pekalongan rapat koordinasi jelang pelantikan walikota Pekalongan terpilih.

Views: 129

KOTA PEKALONGAN, JAPOS.CO –  Suasana di Kota Pekalongan menjelang pelantikan kepala daerah terpilih tetap kondusif. Hal ini tidak lepas dari kerja sama berbagai pihak dalam menjaga stabilitas pasca-Pilkada 2024. Hal ini disampaikan Wali Kota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid saat membuka kegiatan Sosialisasi Kewaspadaan Dini bertemakan “Menjaga Sinergitas, Untuk Ciptakan Kondusivitas  Jelang Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekalongan yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Pekalongan. Sosialisasi yang turut dihadiri oleh para kepala OPD terkait, TNI, Polri, camat hingga lurah ini digelar di Ruang Buketan Setda Kota Pekalongan,baru-baru ini.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut Wali Kota Pekalongan yang akrab disapa Mas Aaf tersebut, sinergi antara TNI-Polri serta masyarakat menjadi faktor utama dalam menjaga keamanan dan kondusivitas wilayah. Ia mengapresiasi seluruh masyarakat yang telah menjaga ketertiban selama proses Pilkada hingga menjelang pelantikan. Pilkada yang damai mencerminkan kedewasaan berdemokrasi warga Kota Pekalongan.

“Alhamdulillah pelaksanaan Pilkada 2024 lalu di Kota Pekalongan berjalan lancar, selesai coblosan dan penghitungan suara tidak ada konflik maupun intrik yang menyebabkan kondusivitas wilayah ini terganggu. Bahkan, selama kegiatan masa kampanye maupun masa tenang pun kondisi di lapangan masih aman-aman saja,”tuturnya.

Mas Aaf mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan mendukung kepemimpinan yang baru serta bersama-sama membangun dan menyelesaikan permasalahan di Kota Pekalongan.

“Ayo masyarakat sama-sama membangun kota dan menyelesaiakan permasalahan yang belum selesai seperti masalah banjir yang baru-baru ini terjadi dan ada ratusan warga yang mengungsi di beberapa posko pengungsian yang ada di Kecamatan Pekalongan Barat dan Kecamatan Pekalongan Timur. Mudah-mudahan curah hujan segera menurut agar rumah-rumah pompa yang ada bisa beroperasional dengan maksimal sehingga banjir bisa segera surut dan warga bisa beraktivitas normal kembali,” harapnya.

Sementara itu, Plt Bakesbangpol Kota Pekalongan Taufiqu Rochman menyampaikan, adapun tujuan sosialisasi ini untuk meningkatkan peran pemerintah daerah dan instansi vertikal, serta partisipasi masyarakat, dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban umum di Kota Pekalongan. Mengingat, rencana pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur, Wali Kota dan Wakil Wali Kota serta Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pilkada 2024, akan dilakukan secara serentak di Istana Negara Jakarta, pada 6 Februari 2025 mendatang oleh Presiden Prabowo Subianto, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta dan Provinsi Aceh sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Kami selalu berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan pemerintah daerah untuk memastikan kondisi tetap aman. Kami juga mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam menjaga ketertiban jelang, saat maupun sesudah pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekalongan Terpilih nantinya,”tukasnya (sofi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *