Scroll untuk baca artikel
BengkuluBerita

Tekan Inflasi Harga Pasar, Pemkab Mukomuko Gelar Pasar Murah Selama Bulan Ramadhan

×

Tekan Inflasi Harga Pasar, Pemkab Mukomuko Gelar Pasar Murah Selama Bulan Ramadhan

Sebarkan artikel ini

Views: 2.3K

MUKOMUKO, JAPOS.CO – Salah satu bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga terlebih terhadap kebutuhan pangan.
Melalui Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, selama bulan Ramadhan akan menggelar pasar murah guna menekan inflasi harga pasar yang berdampak terhadap di Kabupaten Mukomuko.
Dikabarkan pasar murah yang bakal digelar Dinas terkait akan digelar di tiga wilayah yaitu, Pasar Lubuk Pinang, Kecamatan lubuk pinang, kecamatan Ipuh, Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko.
“Pasar murah ini kita gelar hanya selama bulan ramadhan setidaknya sekali setahun, guna membantu masyarakat kita mendapat kan harga dibawah harga pasaran,” kata Plt Kadis Disperindagkop Mukomuko Nurdiana SE SAP Rabu, (13/3) di Mukomuko.
Kadis Disperindag Nurdiana juga mengatakan,” Untuk perdana pasar murah akan kita gelar di pasar Lubuk Pinang Kamis besok, sedangkan untuk pasar Ipuh dilaksanakan pada hari Minggu 16/3/2024 nanti, sedangkan untuk Kecamatan Kota Mukomuko pada tanggal 1- 2 April mendatang ungkap Nurdiana.
“Bahan sembako yang kita sajikan nanti yaitu berupa, Beras Medium dengan harga Rp. 11000/kg, Gula Pasir Rp. 15000/Kg, Minyak Goreng curah Rp. 13500/kg, minyak goreng kemasan merk Minyak Kita Rp. 15000/Kg, Tepung segitiga biru Rp. 12000/Kg, Telur Rp.46000/ karpet, sedangkan cabe Rp. 65000,’ beber Nurdian.
“Penyelenggaraan pasar murah ini Disperindag bekerjasama dinas terkait lainya,” tutup Nurdiana.(Jpr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 129 PEMATANGSIANTAR, JAPOS.CO – Guna meningkatkan dunia pendidikan yang berkualitas di Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun, Sumatera utara, Aliansi Agent Of Change Siantar-Simalungun, melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Walikota…

Berita

Views: 102 ASAHAN, JAPOS.CO – Kurang perhatiannya dari pemerintah Kabupaten Asahan terhadap Infrastruktur jalan, membuat warga marah dan melakukan aksi unjuk rasa dengan membawa poster yang bertuliskan berbagai kata-kata.Advertisementscroll kebawah…