Scroll untuk baca artikel
BeritaDepok

Mohammad Idris Resmikan SeCAWAN Depok: Sungai Elok Cantik dan Menawan Jadi Oase Rekreasi Baru

×

Mohammad Idris Resmikan SeCAWAN Depok: Sungai Elok Cantik dan Menawan Jadi Oase Rekreasi Baru

Sebarkan artikel ini
Walikota Depok,Muhammad Idris didampingi Kepala Dinas PUPR Citra Indah Yulianti meresmikan SeCawan Depok.Kamis 28 Desember 2023

Views: 1.4K

DEPOK, JAPOS.CO -Wali Kota Depok, Mohammad Idris, secara resmi meresmikan Sungai Elok Cantik dan Menawan atau yang dikenal sebagai SeCAWAN Depok. Lokasi ini berada di Jalan Salak, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas. Dengan diresmikannya SeCAWAN, Kota Depok kini memiliki tambahan oase rekreasi yang memikat hati warganya.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

SeCAWAN, yang dibangun oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Depok, dihadirkan sebagai ruang terbuka publik dengan beragam fasilitas rekreasi. Wali Kota Mohammad Idris menyatakan bahwa SeCAWAN bukan hanya sebuah tempat indah, melainkan juga merupakan ruang terbuka untuk dinikmati oleh warga.

“Ya, ini bisa dijadikan sebagai ruang terbuka atau tempat rekreasi bagi warga masyarakat. Berbagai fasilitas dibangun Pemerintah Kota (Pemkot) untuk dinikmati warga,” ujar Kiai Idris, sapaan akrab Wali Kota Depok, menegaskan pada Kamis (28/12/23) setelah peresmian SeCAWAN.

Penataan Simpang Sengon, yang merupakan bagian dari pengembangan SeCAWAN, mencakup pembebasan lahan oleh Dinas Perumahan dan Permukiman (Disrumkim), perbaikan geometri Simpang Sengon, penataan trotoar, sempadan, dan pembangunan menara atau jembatan pandang.

“SeCAWAN ini masuk dalam penataan Simpang Sengon, yang masih akan terus dilanjutkan secara bertahap, khususnya untuk pembangunan Landmark Taman SeCAWAN sampai tembus ke arah Jalan Raya Tanah Baru,” ungkap Kiai Idris.

Pembangunan fasilitas publik ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas kendaraan, mengurangi kemacetan di pusat kota, dan memperlancar mobilitas warga. Wali Kota juga mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat sekitar untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas publik ini.

“Bukan hanya sebagai sarana kebanggaan semata, tetapi juga rasa syukur dengan menjaganya,” pungkasnya, menggambarkan SeCAWAN sebagai wujud keberhasilan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan oase rekreasi yang memikat di tengah Kota Depok.(Joko Warihnyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 71 WAY KANAN, JAPOS.CO – Polres Way Kanan gelar upacara pelantikan Wakapolres, Kabagren, Kabag SDM, Kasikum dan Serah Terima Jabatan Kabagops, Kasatbinmas, Kapolsek Kasui, Kapolsek Pakuan Ratu bertempat  di…