Scroll untuk baca artikel
BengkuluBeritaHEADLINESUMATERA

Jelang Pemilu 2024 Polres Mukomuko Gelar Simulasi Sispamkota

×

Jelang Pemilu 2024 Polres Mukomuko Gelar Simulasi Sispamkota

Sebarkan artikel ini

Views: 110

MUKOMUKO, JAPOS.CO – Polres Mukomuko menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024 di Lapangan MTQ Pemda Mukomuko, Selasa (17/10).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Polres Mukomuko menerapkan sistem simulasi sispamkota sesuai dengan kondisi di lapangan untuk menciptakan suasana kesiapsiagaan Pemilu 2024 dengan kolaborasi TNI, Polri, Pemda, KPU dan Bawaslu Mukomuko.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat, Wakil Bupati Mukomuko, Asisten Bupati, Sekda, Kodim 0428, Ketua KPU, Ketua Bawaslu Mukomuko, Direktur Pam obvit Polda Bengkulu, Kajari dan pejabat penting lainnya serta Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto SH SIK MH.

Dalam sambutannya, Kapolres Mukomuko menekankan, pentingnya simulasi ini sebagai bukti komitmen negara dalam menjamin keamanan Pemilu 2024, khususnya di Kabupaten Mukomuko.

“Apa yang kita simulasikan hari ini adalah bentuk situasi ril yang ada di lapangan. Simulasiini merupakan upaya antisipasi dalam mencegah kemungkinan apabila terjadi masalah yang saat Pemilu nanti ,” ujar Kapolres.

Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, SH SIK MH menyampaikan apresiasinya kepada personil yang terlibat dalam kegiatan simulasi Sispamkota dan menjelaskan simulasi Sispamkota dilakukan dengan tujuan mempersiapkan personel dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang dapat terjadi saat pengamanan Pemilihan Umum 2024.

“Simulasi ini menjadi gambaran apa saja kemungkinan yang terjadi selama pelaksanaan Pemilu 2024, sampai dengan situasi yang terburuk pun kami persiapkan dan antisipasi. Sejauh ini Kabupaten Mukomuko masih dalam kondisi aman dan kondusif, tapi kita harus tetap mempersiapkan diri baik sarana maupun prasarana,” jelasnya.

Dari kacamata kamtibmas, peningkatan tensi terhadap kegiatan politik ini dapat menciptakan potensi kerawanan. Sehingga dapat mengganggu kedamaian dan persatuan. Hingga memicu marak penyebaran hoaks serta ujaran kebencian yang berpotensi menimbulkan konflik sosial ditengah masyarakat.

“Pemilu tahun 2024 unik, karena untuk pertama kalinya, pemilu dan pemilihan kepala daerah dilaksanakan secara serentak pada tahun yang sama,” ujar Kapolres Mukomuko.(JPR) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 32 PANDEGLANG, JAPOS.CO – Dalam rangka meningkatkan kinerja dan mewujudkan Polri yang presisi, Polres Pandeglang menggelar serah terima jabatan (Sertijab) Kasatlantas Baru pada hari ini.Advertisementscroll kebawah untuk lihat konten…