Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

PDAM Ciamis Siap Optimalkan Produksi dan Kepuasan Pelanggan

×

PDAM Ciamis Siap Optimalkan Produksi dan Kepuasan Pelanggan

Sebarkan artikel ini

Views: 109

CIAMIS, JAPOS.CO – Dalam rangka peningkatan pelayanan distribusi air untuk seluruh pelanggan, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Galuh Ciamis terus melakukan optimalisasi produksi dan fokus memberikan pelayanan terhadap masyarakat.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Hal itu disampaikan langsung oleh Direktur PDAM Tirta Galuh Ciamis, Drs. Cece Hidayat. Menurutnya, bagaimana untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat yaitu salah satunya dengan rencana bisnis lima tahun, yang kemudian diserap dengan anggaran pertahun. “Selain itu PDAM fokusnya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, karena tahun ke tahun itu mesti ada peningkatan,” ujarnya kepada japos.co Selasa (23/5).

Peningkatan cakupan itu, kata Cece, harus melebihi dari rata-rata penambahan jemut. Untuk meningkatkan itu dibarengi dengan program-program yang berorientasi pada peningkatan kualitas pelayanan dan cakupan. “Bagaimana bisa memastikan PDAM Mengoptimalkan supaya air itu terkontrol dan terkendali. Artian terkendali itu sudah sampai mana atau berapa tekanan air konsumen di seluruh wilayah. Nah untuk memastikan itu, kita perlu teknologi, dan teknologi itu sudah ada. Dari mulai pengolahan kita menggunakan sistem komputerisasi yang berbasis data loger,” katanya.

Data loger itu jelas Cece, menginformasikan dari mulai aspek pengolahan dengan menggunakan sistem skala. Sehingga informasi-informasi terkait debit air di instalasi, terkait dengan kekeruhan dan bahan kimia, itu melalui proses dengan komputerisasi.“Jadi, sampai air terdistribusikan itu terpantau dengan data loger. Itu semua, tentu untuk memberikan kepercayaan kepada pelanggan bahwa PDAM Tirta Galuh Ciamis bisa memantau, “ jelasnya.

Basis QGIS (Quantum Sistem Informasi Geografis). Dengan menggunakan QGIS,  tandas Cece, data-data profil pelanggan baik ketinggian ataupun lokasi titik koordinat bisa terkomputerisasi. “Dengan menggunakan dua basis sistem itu, semua pelanggan berikut alirannya seperti apa, itu bisa terpantau,” tandasnya. (Mamay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 120 JAKARTA, JAPOS.CO – Penyakit Lupus atau umum dikenal Systemic Lupus Erythematosus merupakan penyakit reumatik autoimun yang menyerang berbagai macam organ dan memiliki berbagai macam gejala. Penyakit ini disebabkan…