Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Barat

PPK Renovasi Bangunan ATR/BPN Padangpanjang Hanya Nunggu Bola

×

PPK Renovasi Bangunan ATR/BPN Padangpanjang Hanya Nunggu Bola

Sebarkan artikel ini

Views: 129

PADANGPANJANG, JAPOS.CO – Direktur GACD ( Goverment Agains Corruption and Discrimination ) Andar Situmorang SH MH yang diminta tanggapannya tentang pelaksanaan proyek pembangunan BPN/ATR Padangpanjang, yang diduga lemahnya pengawasan dan diduga tidak sesuai spesifikasi. Sehingga ada beberapa pekerjaan yang sudah rusak.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

“Secara teknis dapat kita simpulkan bahwa kontraktor pelaksana, konsultan pengawas dan tim teknis tidak melakukan pekerjaannya dengan benar sebagaimana yang dijabarkan dalam metoda pelaksanaan dan spek teknis kegiatan. Serta tidak jalannya kewajiban masing-masing perangkat dalam melaksanakan pekerjaan ini,” ujarnya.

“Ini pertanyaan bagi publik, kenapa pelaksanaan yang diduga asal jadi tersebut, masih diterima oleh konsultan pengawas dan tim teknis.” Ada apa ini, lanjut Andar.

Menurut Andar, apakah konsultan pengawas dan team teknis sudah benar-benar melakukan pekerjaannya dengan baik dan benar. Sesuai dengan syarat-syarat umum dan khusus kontrak, jangan jangan sudah dapat uang tutup mulut secara periodik pula.

“Atau bisa jadi laporan kontraktor dibuatkan oleh konsultan pengawas dan tim teknis, dan diperiksa oleh mereka juga, kata Andar.

“Disini timbul lagi pertanyaan, apakah laporan periodik (laporan harian, mingguan, bulanan) dibuat aleh kontraktor dan di periksa oleh konsultan pengawas dan team teknis ?Sehingga hasil pekerjaan asal jadi diterima juga,” sampai Andar.

Menurut Andar, “disini kita lihat bahwa PPK cuma nunggu bola, tanpa ikut memeriksa hasil pekerjaan konsultan pengawas dan tim teknis dilapangan sebagai perpanjangan tangannya, dan nampaknya PPK lalai.”

“Seharusnya laporan diserahkan oleh kontraktor dan diperiksa oleh konsultan pengawas dan tim teknis secara bersama kelapangan. Sehingga kalau itu mereka lakukan, saya jamin tidak akan ada pekerjaan yang rusak, karena pelaporan dilaporkan secara periodik dan diperiksa kelapangan secara periodik pula,” pungkas Andar.

Sebelumnya Japos.co telah menayang pemberitaan tentang Renovasi Gedung ATR / BPN Padangpanjang Asal Jadi (16/5/2023).

Menurut Wahyu PPK pengerjaan tersebut, kita sudah beritahu rekanan tentang adanya pekerjaan renovasi gedung ATR/BPN ini yang bocor dan tidak sikunya pemasangan kusen aluminium. Tapi sampai saat ini belum di respon, ” ujar Wahyu Senin (15/5/2023) saat ditemui di kantornya. (Dms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *