Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Ujang Endin Siap Diberi Mandat Maju di Pilkada Pangandaran

×

Ujang Endin Siap Diberi Mandat Maju di Pilkada Pangandaran

Sebarkan artikel ini

Views: 150

PANGANDARAN, JAPOS.CO – Wakil Bupati Pangandaran, H. Ujang Endin Indrawan, menunjukan keseriusannya untuk maju di Pilkada Pangandaran tahun 2024. Hal itu ditunjukkan dengan pemasangan baliho di berbagai titik wilayah di Kabupaten Pangandaran.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam baliho tersebut, H. Ujang Endin menyapa masyarakat dengan jargon “Lanjutkan dan Sempurnakan”. Kemudian, di baliho tersebut tampak pula logo PDI Perjuangan, dengan latar gambar juga berwarna merah. PDI Perjuangan sendiri merupakan partai pemenang Pemilu di Kabupaten Pangandaran. Ketua PDIP Pangandaran saat ini adalah, H. Jeje Wiradinata, Bupati Pangandaran yang tengah menjabat di periode keduanya.

Saat diwawancarai, H. Ujang Endin menyatakan kesiapannya untuk berlaga di Pilkada Pangandaran tahun 2024. Ujang yang mengaku sebagai kader PDI Perjuangan, siap menerima penugasan dari partai. “Saya kader PDIP, kader pisan,” ungkap H. Ujang Endin, Selasa (17/1)

Sebagai kader, H. Ujang Endin menyatakan jika dirinya berhak menggunakan logo PDI Perjuangan dalam balihonya. Menurutnya, jika pemasangan baliho bergambar dirinya, dilakukan dalam rangka sosialisasi dan melaksanakan tugas partai.

Walaupun demikian, H. Ujang Endin sejauh ini belum mengetahui sikap partai, mau kepada siapa tiket pencalonan Bupati Pangandaran akan diberikan. “Jadi apapun perintah partai akan saya taati. Untuk pemasangan baliho, ini bentuk persiapan saja dari berbagai kemungkinan. Diusung ataupun tidak, yang jelas saya sudah mempersiapkan diri,” jelasnya.

Ditanya terkait kesiapannya meneruskan kepemimpinan H. Jeje Wiradinata, H. Ujang Endin mengaku optimis bisa melanjutkan program-program H. Jeje Wiradinata, yang sudah bagus dan menyentuh kebutuhan masyarakat. “Kemudian jika ada kurang-kurangnya, saya siap menyempurnakan. Makanya jargon yang saya usung yakni lanjutkan dan sempurnakan,” pungkasnya. (Mamay)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *