Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Tengah

Apresiasi Pengabdian, PKK Serahkan CSR 50 paket Sembako Penjaga Kebersihan Sekolah

×

Apresiasi Pengabdian, PKK Serahkan CSR 50 paket Sembako Penjaga Kebersihan Sekolah

Sebarkan artikel ini

Views: 73

KOTA PEKALONGAN, JAPOS.CO –  Berkolaborasi dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI), TP PKK Kota Pekalongan menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) 50 paket sembako kepada penjaga dan tenaga kebersihan yang berada di lingkungan Dinas Pendidikan (Dindik) dan sejumlah Sekolah Dasar (SD), bertempat di halaman kantor Dindik Kota Pekalongan, Senin (26/12/2022).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Penyerahan dilakukan secara simbolis kepada 15 penerima oleh Ketua TP PKK Kota Pekalongan, Inggit Soraya, didampingi sekretaris I TP PKK, Astuti Niadhani, Kepala Dindik, Zainul Hakim Dan Sekretaris Dindik, Mabruri.

“Tepat di hari ibu lalu bersama dengan BRI kita sudah serahkan 200 paket sembako untuk guru PAUD dan hari ini kita salurkan kembali ke penerima yang belum tersentuh yakni penjaga dan tenaga kebersihan sekolah yang sudah mengabdi lama dan non ASN,” kata Inggit.

Ia berharap bantuan yang diberikan dapat sedikit membantu, membawa manfaat dan menambah semangat bagi penerima yang mana sudah lama berkontribusi dalam lingkungan pendidikan di kota Pekalongan.

Sementara itu, Zainul mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan dari CSR BRI melalui TP PKK Kota Pekalongan, lebih lanjut ia merinci 50 penerima terdiri dari 12 tenaga kebersihan dan penjaga di lingkungan Dindik dan 38 dari SD di kota Pekalongan.

Terkait perhatian untuk tenaga kegiatan di lingkungan pendidikan seperti penjaga sekolah, petugas kebersihan, penjaga perpustakaan sekolah, TU dan lainnya Zainul mengungkapkan bahwa sebelumnya hanya mendapat SK dari pihak sekolah namun usai diresmikan sesuai dengan kebijakan dengan Walikota, mereka akan memperoleh SK Kepala Dinas Pendidikan, berhak memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK), mengikuti PPG dan mendapat sertifikasi.(sofi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *