Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Gempa Bumi Berkekuatan 5.6 SR Guncang Cianjur, Menimbulkan Korban Jiwa dan Bangunan Rusak

×

Gempa Bumi Berkekuatan 5.6 SR Guncang Cianjur, Menimbulkan Korban Jiwa dan Bangunan Rusak

Sebarkan artikel ini

Views: 88

BANDUNG BARAT, JAPOS.CO – Pasca bencana gempa bumi yang mengguncang kabupaten Cianjur dengan kekuatan 5,6 skala richter dengan pusat gempa berada di 10 KM Barat Daya ,Senin pukul 13.21 Wib,Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dampak dari kejadian tersebut mengakibatkan kerusakan Bangunan, Rumah, Gedung, toko serta bahkan menimbulkan korban jiwa baikpun luka maupun meninggal dunia,serta longsor dibeberapa tempat.

Saat ini petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Cianjur melakukan pendataan serta assessment korban,kerusakan banguna dan evakuasi.

Data sementara pukul 13.21 – 20.00 wib (dikutip dari BPBD Cianjur – red) meninggal dunia 162 orang,luka – luka 326 orang,pengungsi 13.784 orang,kerusakan bangunan rumah tinggal 2.345 unit.

Kemudian, titik longsor jalan nasional tapal kuda cugenang, jalan Kabupaten Desa Cijedil,dan dua buah jembatan dan beberapa jalan.

Beberapa bangunan Sekolah yang rusak yakni,SD ibu Dewi,UNSUR,Smanda, SMK medika,Ponpes Al – Mohommadyah, Ponpes  Al-ujlan,SMAN 2 Cianjur, STAI Al -Azhari, SMPN 1 cianjur, Lembaga Pendidikan Desa Benjol.

Demikian juga Fasisilitas Kesehatan juga mengalami mengalami kerusakan yaitu, RSUD Cianjur, RS Dr Hafidz, Puskesmas Cigenang dan BKPM. Gedung perkantoran BPBD,PUTR, Lapas Cianjur, Kejaksaan, Polres, Kantor PCNU, KONI dan Dinsos. Tempat ibadah Masjid juga rusak yaitu, Masjid Makranasda, Masjid Desa Bonjot, Masjid Desa Cikancana.

Data yang dikutip Japos,co Senin (21/11/2022) berdasarkan laporan sementara dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pemerintah Kabupaten Cianjur.(Demak Gultom)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *