Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINELampungSUMATERA

Wabup Ali Rahman Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Way Kanan Cup 2022

×

Wabup Ali Rahman Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Way Kanan Cup 2022

Sebarkan artikel ini

Views: 95

WAY KANAN, JAPOS.CO – Wakil Bupati Drs H Ali Rahman, M.T menghadiri Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Way Kanan Cup 2022 di Gedung Serba Guna Pemkab Way Kanan, Kamis (25/08/2022) yang juga turut dihadiri oleh Kapolres Way Kanan, AKBP. Teddy Rachesna, SH SIK MSi, Dandim 0427/Way Kanan, Letkol. Inf. Charluly Rudi Jatmiko, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Taufik Hidayatno, S.Sos, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Ketua KONI Kabupaten Way Kanan beserta jajaran, Ketua Karang Taruna Kabupaten Way Kanan, serta Ketua Perguruan serta peserta Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Way Kanan CUP 2022.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Pada kesempatan tersebut, Wabup Ali Rahman dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Way Kanan, baik kepada para pihak yang terlibat maupun kepada para peserta Kejuaraan. Mengingat merupakan Kejuaraan Pencak Silat pertama pada Tahun 2022, kegiatan tersebut dinilai sebagai salah satu langkah menghidupkan kembali kegiatan dibidang olahraga. Wabup Ali Rahman juga berharap dengan terselenggaranya kegiatan tersebut dapat menjaring para atlit-atlit Way Kanan yang berprestasi dan berkompeten hingga nantinya dapat menjadi perwakilan baik ditingkat Provinsi Lampung, maupun hingga tingkat Nasional bahkan Internasional mewakili nama baik Kabupaten Way Kanan.

Hal senada disampaikan Kapolres Way Kanan, dimana menurutnya kegiatan yang dibuat untuk pemuda dan pemudi Kabupaten Way Kanan tersebut dapat menjaring atlit-atlit muda yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Way Kanan. Kapolres juga berpesan kepada para peserta kejuraan untuk selalu menjaga serta menjunjung tinggi sportifitas dan saling menghormati antar peserta selama pertandingan serta turut andil membantu menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Way Kanan.

Kapolres AKBP. Teddy Rachesna juga menyampaikan pesan agar para peserta Kejuaraan dapat menunjukkan kamampuan yang dimiliki dihadapan para dewan juri, sehingga akan menjadi perwakilan ditingkat Provinsi. Selain itu, Kapolres juga mengatakan bahwa para peserta yang memiliki prestasi hingga ketingkat Nasional dapat ikut mengikuti pendaftaran Polri dan mengikuti seleksi, karena terdapat jalur bagi para atlit yang diprioritaskan untuk masuk menjadi Anggota Polri, dengan ketentuan lain yaitu sehat jasmani dan rohani, bebas dari Narkoba serta tidak tersangkut Tindak Pidana.

Sebelumnya, Ketua KONI Way Kanan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Way Kanan serta Pemerintah Kabupaten atas terselenggaranya Kapolres Cup Way Kanan pertama di Tahun 2022. Ketua KONI juga memberikan semangat kepada para peserta untuk berjuang dan menunjukkan kemampuannya dihadapan dewan juri, dengan harapan dari kejuaraan tersebut dapat mencetak para atlit Pencak Silat professional yang dapat hingga kancah internasional dengan mewakili dan mengharumkan nama baik Kabupaten Way Kanan. (sihaili)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *