Scroll untuk baca artikel
BengkuluBeritaHEADLINESUMATERA

Terkendala Energi Listrik Perkembangan Objek Wisata Mukomuko Lamban

×

Terkendala Energi Listrik Perkembangan Objek Wisata Mukomuko Lamban

Sebarkan artikel ini

Views: 25

MUKOMUKO, JAPOS.CO – Kabupaten Mukomuko memiliki banyak Objek Wisata, baik yang berupa alami maupun yang berbentuk buatan, untuk itu perlu ada nya peningkatan perkembangan agar menjadi daya tarik para wisatawan yang ingin berkunjung ke Kabupaten Mukomuko, baik itu wisatawan yang datang dari luar daerah maupun wisatawan local, oleh sebab itu banyak yang harus di benahi. Hal ini disampaikan Bupati Mukomuko H. Sapuan SE,. MM,. Ak,. CA,. CPA Sabtu, (6/8) saat menghadiri pembukaan pestival Danau Nibung yang merupakan salah satu objek wisata yang sering dikunjungi wisatawan baik luar daerah maupun wisatawan local.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Bupati Sapuan juga mengatakan dengan begitu banyaknya objek wisata di daerah kita ini, ternyata  lambannya perkembangan objek wisata kita ini ada satu yang paling “Causal” kekurangan energy listrik.

“Dengan kurang nya energy listri tempat wisata tidak dapat dikelolah secara maksimum, dikarnakan terbatasnya energy listrik,” terangnya.

“Dunia pariwisata identik infrastruktur kita punya, lokus kita baik, akan tetapi energinya tidak sampai, ujung- ujung nya kebersihan. Tempat wisatu perlu kartu kebersihan, seperti WC, MCK dan sebagai nya, tempat pembuangan sampah, hotel harur tercukupi, untuk itu sama- sama kita ketahu Mukomuko energy listrik sangat terbatas,” lanjutnya.

”Mudah- mudahan kedepan apabila kebutuhan energy listrik kita mencukupi, otomatis tempat wisata kita akan tumbuh, tetapi jika ini tidak tercukupi bagaiman orang bisa betah berlama- lama menginap di Mukomuko jika situasi nya seperti ini, seperti yang kita rasakan saat ini, listrik sering mati, hal ini tidak hanya dirasakan masyarakat umum, bahkan rumah dinas bupati pun terjadi hal yang sama,” kata Sapuan.

“Mudah- mudahan dengan digalakan serta dikembangkan Pestival Danau Nibung ini, agar pemerintah pusat tau kami Kabupaten Mukomuko ini betul- betul butuh energy,” tutup bupati.(JPR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *