Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEKALIMANTANKalimantan Barat

Polemik Tempat Hiburan, Ini Tanggapan Panglima Laskar Pemuda Melayu

×

Polemik Tempat Hiburan, Ini Tanggapan Panglima Laskar Pemuda Melayu

Sebarkan artikel ini

Views: 129

PONTIANAK, JAPOS.CO –  Tempat hiburan malam di Kota Pontianak ikuti peraturan pemerintah, namun ada satu tempat yang dipermasalahkan. Hal tersebut diungkapkan Panglima Laskar Pemuda Melayu Kalimantan Barat Iskandar SH kepada Japos.co, Sabtu (18/6).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Menurutnya, masih banyak tempat hiburan lain yang melanggar peraturan pemerintah Kota Pontianak, seharus semuanya ditindak.

“Kenapa hanya tempat Win Wan aja kan yang dipermaslahkan, kan masih banyak tempat hiburan malam juga,” ucapnya.

Kalau ini menjadi sorotan publik, kata Iskandar, masyarakat sekitar yang dekat dengan di tempat hiburan malam merasa terganggu, selama ini tidak ada laporan dari pihak yang bersangkutan.

“Saya meminta kepada pihak yang bersangkutan tidak terlalu jauh untuk mengurusi masalah ini dan saya tambahkan lagi kalau memang mau di tertibkan semua ditertibkan juga,” ungkapnya.

“Saya menghimbau kepada pemerintah Kota Pontianak banyak yang harus di perhatikan apa lagi karyawan yang tidak dapat berkerja lagi dan juga menjadi pengangguran, kemana mereka akan mencari pekerjaan, sedangkan tanggungan mereka banyak anak sekolah dan tanggungan lainnya,” lanjutnya.

Namun, Iskandar tak lupa mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kota Pontianak yang telah memberikan izin kepada pihak pengelola Win Wan untuk beroperasi lagi dan mengikuti peraturan pemerintah yang mana peraturan tersebut dilakukan oleh pengelola.(tim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *