Views: 157
PUTUSSIBAU, JAPOS.CO – Polres Kapuas Hulu telah melaksanakan kegiatan kegiatan penyusunan rencana kebutuhan anggaran belanja modal T.A. 2024 Polres Kapuas Hulu dan jajaran pada tanggal 6 s/d 7 Juni 2022 di aula Polres setempat.
Pada hari Selasa tanggal 7 Mei 2022 ditutup secara resmi oleh Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar, S.I.K., dengan didampingi oleh Waka Polres Kompol Aditya Octorio Putra, S.I.K.
Tampak hadir dalam kegiatan penutupan kegiatan penyusunan rencana kebutuhan anggaran belanja modal T.A. 2024 Polres Kapuas Hulu dan jajaran tersebut yaitu Narasumber dari kantor PUPR Kabupaten Kapuas Hulu serta para Kabag, Kasat, Kasi, Paurmin, Kaur mintu dan Kasium Polsek jajaran Polres Kapuas Hulu.
Dalam sambutannya pada penutupan kegiatan penyusunan rencana kebutuhan anggaran belanja modal T.A. 2024, Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai persiapan dari penyusunan rencana kebutuhan ideal Polres Kapuas Hulu T.A. 2024 yang akan dilaksanakan pada Bulan Desember 2022. Hasil dari kegiatan rapat penyusunan tersebut adalah sebesar Rp 80.416.498.702 yang telah diusulkan oleh 36 sub satker jajaran Polres Kapuas Hulu yang terdiri dari usulan belanja modal bangunan dan peralatan mesin.
“Kelengkapan usulan belanja modal T.A. 2024 yang telah diusulkan oleh masing-masing sub satker tersebut agar dilengkapi dengan dokumen pendukung,” ucap Kapolres.
“Sebelum mengakhiri arahan saya ini agar kita sama-sama berdo’a semoga apa yang telah kita susun bersama ini dapat terealisasi sehingga dapat meningkatkan kinerja Polres Kapuas Hulu untuk lebih baik lagi menuju Polres Kapuas Hulu yang Presisi,” tutup Kapolres Kapuas Hulu.(amsah)