Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEKepulauan Bangka-BelitungSUMATERA

Disdukcapil Belitung Serahkan KIA Murid TK, SD Regina Pacis Tanjungpandan Gratis

×

Disdukcapil Belitung Serahkan KIA Murid TK, SD Regina Pacis Tanjungpandan Gratis

Sebarkan artikel ini

Views: 83

BELITUNG, JAPOS.CO – Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Belitung Robert Harison, SSos, Msi menyerahkan sejumlah 263 Kartu Identitas Anak (KIA) kepada murid-murid TK, SD Regina Pacis Tanjungpandan di kantor Disdukcapil Jalan Dok No.11 Kecamatan Tanjungpandan Kabupaten Belitung Provinsi Kepulaun Babel secara gratis, Kamis (19/5).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Serah terima berlangsung sederhana dihadiri oleh Kepala SD Regina Pacis Siau Lie, SPd SD , para guru Fiolen MR Toruan, SPd SD, Dwi Joko Purnomo, SPd serta perwakilan murid.

Menurut Robert keberhasilan pembuatan KIA untuk mendukung target kita mensukseskan program KIA Nasional. Jenis Dokumen KIA Kabupaten Belitung, anak usia 0 -16 tahun 50.767, yang memiliki KIA 32.135, target Nasional 40, prosentase capaian 63,27.

“Terima kasih kepada TK, SD Regina Pacis juga penggiat dari Jaya Pos yang peduli sehingga terwujudnya kepemilikan KIA ini semoga TK, SD negeri swasta lainnya di daerah ini segera membuat KIA untuk anak didiknya,” terangnya.

“Kita berkolaborasi dan menyusun formatnya dengan lembaga-lembaga publik, lembaga peduli anak dan Dinas Pariwisata, objek wisata pantai Tanjung Pendam, Tanjung Klayang, Tanjung Tinggi, Museum, pemandian Tirta dan lain-lain untuk memberikan fasilitas terhadap anak-anak pemilik KIA berupa dispensasi , potongan harga misalnya makan di restoran Pizza Hut, KFC, AW , apalagi Belitung merupakan Kabupaten Layak Anak,” ungkapnya.

“Harapan kit kepada orang tua untuk segera mungkin membuatkan anaknya KIA, persyaratannya sederhana fotocopy KK, Akte Kelahiran, Pas Foto , prosedurnya gampang tidak rumit dan tidak berbiaya,” ujar Robert
Kepala SD Regina Pacis Siau Lie.

“Pembuatan KIA sebagai wujud kepedulian kita dan membuktikan anak-anak didik kita sudah memiliki KIA , terima kasih kepada Dukcapil, Dindikbud, orang tua murid dan Jaya Pos yang telah membuktikan terwujudnya kepemilikan KIA,” lanjutnya.

“Kita siap bergandeng tangan dengan Disdukcapil di segala bidang untuk kemajuan generasi penerus,” pungkasnya. (Yustami/Benny F) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 213 JAKARTA, JAPOS.CO – Penyakit Lupus atau umum dikenal Systemic Lupus Erythematosus merupakan penyakit reumatik autoimun yang menyerang berbagai macam organ dan memiliki berbagai macam gejala. Penyakit ini disebabkan…