Scroll untuk baca artikel
BeritaBODETABEKDepokHEADLINE

Sebanyak 425 Siswa SDN Pasir Putih 02 Depok Mengikuti Sanlat

×

Sebanyak 425 Siswa SDN Pasir Putih 02 Depok Mengikuti Sanlat

Sebarkan artikel ini

Views: 31

DEPOK, JAPOS.CO – Sebanyak 425 Siswa SDN Pasir Putih 02 Depok, mengikuti Pesantren Kilat (Sanlat) yang dilaksanakan 4-7 April 2022 di Aula Sekolah.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut Kepala Sekolah SDN Pasir Putih 02, Mulyati SPd, tujuan Sanlat ini adalah untuk meningkatkan rasa keimanan, memperbanyak ilmu dan amal.

“Dengan berpuasa bulan suci Ramadan ini selain akan meningkatkan rasa tanggung jawab kepada diri sendiri juga agar lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Kegiatan dibagi menjadi dua kelompok, untuk Senin dan Selasa kelas bawah atau 1,2,3, Rabu dan Kamis kelas atas 4,5,6,” paparnya.

Materi selama kegiatan Sanlat ini disampaikan oleh Ustaz Ahmad Murodih, SPdI.

“Pada awal pemberian materi selalu diadakan pembiasaan Tadarusan selanjutnya siswa diberikan Tausiyah tentang orang-orang saleh dan salihah untuk kebaikan, mengenal Rukun Iman dan Rukun Islam, serta cerita tentang Rasul dan Nabi, kemudian menghafal Surah (Al-Insyirah/Alan Nasyrah) Juz Amma (Juz 30) dan hari terakhir dengan Salat Duha.” kata Murodih.

Sedangkan Bendahara Sekolah Arfiah, SPd menambahkan acara Sanlat ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya pada pagi hari di Bulan Ramadan.

“Saat acara berlangsung, kami selingi dengan kuis untuk memotivasi siswa. Bagi pemenang diberikan hadiah agar lebih giat lagi belajar tentang agama,” imbuhnya. (SBR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 44 BUKITTINGGI, JAPOS.CO – Taman  objek wisata Baru (panorama) yang elok dikunjungi di Kota Bukittinggi, kini menjadi perhatian publik.Advertisementscroll kebawah untuk lihat konten Walikota Bukittinggi Erman Safar, menyebut sebagai…