Scroll untuk baca artikel
BeritaBODETABEKDepokHEADLINE

Karutan Kelas I Depok Diganti, Selamat Datang Pak Andi Gunawan

×

Karutan Kelas I Depok Diganti, Selamat Datang Pak Andi Gunawan

Sebarkan artikel ini

Views: 209

DEPOK, JAPOS.CO – Amanah dan integritas yang kuat menjadi tanggung jawab pimpinan. Karena pada dasarnya setiap gerak gerik pimpinan menjadi sorotan serta contoh untuk bawahannya. Dimana nantinya pimpinan menjadi pemegang penuh tanggung jawab atas apa yang diberikan.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

“Terimakasih atas dedikasi Plt Karutan sebelumnya selama ini, sudah memberikan yang terbaik untuk Rutan Depok, karena  contoh itu dari pimpinan. Saat ini di pundak Pak Andi Gunawan ada amanah yang harus di tempuh, maka dari itu jalin kerja sama dengan stakeholder yang lama. Selamat bertugas dan semoga cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar,” Kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Sudjonggo Pada Wartawan

Dikatakan Sudjonggo Moment serah terima ini menjadikan bukti bahwasanya pengabdian akan terus dan tetap berjalan untuk mencapai visi dengan disertai tekad kuat dalam memberikan kualitas kinerja maupun pelayanan kearah yang lebih baik.

“Semoga dimanapun kita bertugas langkah demi langkah yang kita lakukan memberikan manfaat kepada masyarakat. Karena pada hakikatnya pengabdianlah menjadi wujud nyata atas apa yang pernah kita torehkan,” ujarnya.

Senin, (20/12/21) selepas Upacara Peringatan Hari Bela Negara, Rutan Kelas I Depok melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Lepas Sambut Kepala Rutan. Moment serah terima jabatan ini dihadiri secara langsung Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Sudjonggo, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Taufiqurrakhman, Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jawa Barat serta Kepala UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi Se-Bogor Raya.

Selain dihadiri Pimti dilingkungan Kanwil Kemenkumham Jawa Barat dan Kepala UPT Se-Bogor Raya, acara serah terima jabatan pun di hadiri jajaran dari Forkopimda Kota Depok.(Joko Warihnyo)  

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *