Scroll untuk baca artikel
Pemilu 2024

Kadisdik Simalungun Dampingi Puluhan Siswa SD SMP Meriahkan Peresmian Tol Sinaksak

×

Kadisdik Simalungun Dampingi Puluhan Siswa SD SMP Meriahkan Peresmian Tol Sinaksak

Sebarkan artikel ini

Views: 1.2K

SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Peresmian pintu tol Sinaksak Kabupaten Simalungun (10/09) yang diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo, terpantau berjalan kondusif dengan titik kegiatan di pintu Tol Sinaksak Kabupaten Simalungun.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan yang berlangsung sekira 30 menit tersebut dihadiri oleh pejabat teras Simalungun serta puluhan siswa/i SD dan SMP Kabupaten Simalungun, yang langsung di buka oleh Presiden RI yang didampingi oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Berdasarkan pantauan Japos.co dilokasi gerbang tol Sinaksak Kabupaten Simalungun, puluhan Siswa/i SD SMP Kabupaten Simalungun turut serta memeriahkan acara peresmian tersebut, sembari mengibarkan bendera merah putih sebagai sang pusaka Indonesia.

Antusias nya puluhan Siswa/i tersebut tampak mengikuti berlangsung nya kegiatan, yang terpancar dari raut wajah siswa/i yang penuh semangat dilokasi tersebut.

“Semangat kali pun kami pak ikutin acara ini, kami mau melihat langsung Bapak Presiden kami Pak Jokowi” ucap seorang Siswa SMP ketika ditanyai Japos.co dilokasi.

Tampak dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Simalungun Bpk Sudiahman Saragih turut serta hadir dilokasi, serta memberikan pengarahan dan bimbingan kepada puluhan Siswa/i yang turut serta memeriahkan kegiatan peresmian ruas tol Sinaksak Tebing Tinggi.

Seperti diketahui, Presiden RI meresmikan ruas tol Sinaksak – Tebing tinggi yang merupakan bagian dari seksi empat segmen Sinaksak Serbelawan yang telah rampung, serta Presiden RI juga memberlakukan tarif gratis bagi setiap pengguna jasa terhitung sejak tanggal (10/09) hingga (24/09/2024).

Presiden RI Joko Widodo juga dalam penyampaian nya mengutarakan, dengan dibuka nya ruas gerbang tol Sinaksak kiranya mampu mempermudah akses wisatawan, serta mempermudah pendistribusian barang dan jasa diwilayah Sumatera Utara. (L.Tampu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *