Views: 125
CIAMIS, JAPOS.CO – Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra menghadiri acara rechecking Kampung Keluarga Berkualitas (KB) terbaik tingkat Provinsi Jawa Barat bertempat di Kampung KB Ciheuleut, Desa Sadewata, Kecamatan Lumbung, Selasa (31/5). Kampung KB Ciheuleut merupakan salah satu Kampung KB di Kabupaten Ciamis yang telah masuk pada tahap ke 3 yaitu tahap rechecking lomba kampung KB terbaik tingkat Jawa Barat.
Wabup Ciamis dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada kampung KB Ciheuleut dan berharap bisa menjadi Kampung KB terbaik di Jawa Barat. “Apresiasi kepada kampung KB Ciheuleut karena sudah memasuki tahapan ketiga rechecking, semoga bisa menjadi yang terbaik di Jawa Barat, ” ujar Yana.
Wabup Ciamis mengungkapkan Pemerintah Kabupaten Ciamis sangat mendukung program Kampung Keluarga Berkualitas tersebut. Menurutnya, bahwa bangsa yang maju dan kuat diawali dari keluarga yang berkualitas. “Kampung Keluarga Berkualitas ini sangat kami andalkan dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat, terutama untuk mewujudkan visi Kabupaten Ciamis yaitu mantapnya kemandirian ekonomi sejahtera untuk semua, ” ungkap Yana.
Sebagai bentuk keseriusan dan komitmennya, kata Wabup Ciamis, Pemkab Ciamis telah mengeluarkan beberapa regulasi dan kebijakan dalam mendukung suksesnya program Kampung KB di Kabupaten Ciamis. “Pelaksanaan Kampung KB akan terselenggara degan baik apabila kita dukung secara bersama-sama, dengan sinergitas semua tentunya program akan berlanjut dengan baik, ” kata Yana.
Wabup Ciamis menjelaskan dalam mendukung program tersebut Pemkab Ciamis juga menggunakan konsep Pentahelix atau multipihak. “Komitmen dan sinergi antar unsur satu dengan unsur lainnya menjadi kunci utama, maka dengan konsep pentahelix semua unsur bersatu tidak hanya dinas terkait saja, tapi kami libatkan dinas lainya juga, akademisi, masyarakat atau komunitas, media swasta dan lainya, ” jelas Yana.
Sementara Kepala Dinas Pegendalian Penduduk Keluaraga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Ciamis, Drs. Dian Budiana, M.Si mengatakan, tujuan dibentuknya Kampung KB adalah untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung. “Secara umum Kampung KB bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program Kependudukan KB, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK), serta pembangunan di berbagai sektor, dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas,” kata Dian.
Secara khusus, tutur Dian, Kampung KB dibentuk untuk meningkatkan peran seluruh pihak dalam memfasilitasi, mendampingi, dan membina masyarakat untuk penyelenggaraan program KKBPK dan pembangunan sektor terkait. Selain itu, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pembangunan berwawasan kependudukan. “Kampung KB dapat dijadikan sebagai wahana pemberdayaan masyarakat melalui berbagai macam program yang mengarah pada upaya mengubah sikap, perilaku, dan cara berpikir masyarakat ke arah yang lebih baik, “ tuturnya.
Diharapkan, tandas Dian, kampung yang tadinya tertinggal dan terbelakang dapat sejajar dengan daerah lainnya yang sudah lebih baik. Masyarakat yang tadinya tidak memiliki kegiatan dapat bergabung dengan kelompok usaha yang produktif. “Suksesnya program Kampung KB memerlukan peran seluruh pihak mulai dari kepala desa, ketua RW, ketua RT, petugas di lapangan sektor terkait, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, serta kader pembangunan lainnya,” tandasnya. (Mamay)