Plh Bupati OKU Meresmikan Bangunan Irigasi Perpompaan

BATU RAJA, JAPOS.CO – Plh Bupati Kabupaten OKU Drs H Edward Candra MH meresmikan bangunan irigasi perpompaan untuk peternak di Dusun Mekar Jati  Desa Batumarta II Kecamatan Lubuk Raja OKU Sumsel dihadiri pejabat yang terkait, Sabtu (11/9/2021).

Sambung dia, dengan bertujuan untuk keperluan minum dan mandi hewan. Selain itu juga, perpompaan yang telah di salurkan ke 20 rumah anggota kelompok mekar mulya untuk keperluan mandi.

Lanjut Bupati, pembuatan bangunan irigasi perpompaan tersebut bersumber dari Dana APBN Kementerian Pertanian Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Tahun 2021.

“Disamping itu juga Plh. Bupati OKU, melakukan Restocking benih ikan Patin (Penebaran Kembali Benih Ikan) sebanyak 9000 benih yg dilepas, tujuan restoking benih ikan untuk meningkatkan populasi ikan,”ujar Edward.

Harapan masyarakat, setiap program proyek  pembangunan yang dikucurkan dari Pemerintah Pusat, hendaknya alokasi dananya bersumber dari APBN, supaya dimanfaatkan semaximal mungkin untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat.

“Selain itu jangan sampai ada lagi terdengar Kadin Pertanian OKU, ada proyek program Pertanian bersumber dana APBN sampai Milyaran Rupiah programnya berhasil baik, tetapi letak lokasinya yang dibangun mereka tidak mengetahui. Hal itu menimbulkan kecurigaan dan kebenaran  suatu proyek yang dibangun,” jelas masyarakat.(Parmin).

 

Total Views: 36 ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *