Medan, JAPOS.CO – Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI MS Fadhilah menerima kunjungan silaturahmi Dr Ir Tengku Erry Nuradi, MBA, MSi, di Ruang Kerja Pangdam di Lantai II Makodam I/BB, Selasa (21/1/2020).
Kehadiran adik almarhum Mayjen TNI (Purn) Tengku Rizal Nurdin yang pernah menjabat Pangdam I/BB pada tahun 1997-1998 dan juga Gubernur Sumut ini, ikut disambut Kasdam I/BB, Brigjen TNI Untung Budiharto dan beberapa PJU Kodam.
Dalam kunjungannya ini, Dr Ir Tengku Erry Nuradi, MBA, MSi menjelaskan niatnya tak lain untuk membangun tali silaturahmi dengan Keluarga Besar Kodam I/BB, terutama kepada Pangdam, Mayjen TNI MS Fadhilah beserta para PJU Kodam I/BB lainnya.
Selain bersilaturahmi dan saling bertukar informasi, dalam kunjungannya ini, Tengku Erry juga diajak Pangdam untuk berkeliling di Makodam I/BB.
Di antaranya melihat Museum Letjen TNI (Purn) Djamin Ginting, ruang fitnes AE Kawilarang dan foto bersama di tugu Jenderal Besar Soedirman.
Sebelum beranjak meninggalkan Makodam I/BB, Tengku Erry menerima souvenir dari Pangdam Mayjen Fadhilah berupa figura dan foto bersama mereka di depan tugu Jenderal Besar Soedirman.(Jhonranes)