Bandung, JAPOS.CO – Menghadapi musim hujan kerap bencana banjir menimpa beberapa kawasan di Kota Bandung. Bila warga terkena banjir biasanya sumber air bersih seperti sumur warga tercemar air kotor. Untuk itu, Unit Bisnis Tangki Air Minum, Perusahaan Daerah Air Minum Tirtawening siap membantu warga terdampak. Demikian dikatakan Kepala Unit Bisnis TAM, PDAM Tirtawening Kota Bandung, Gun Gun Germania, SH kepada Japos.co, di ruang kerjanya (9/1).
Unit Bisnis TAM PDAM Tirtawening Layani Warga Bandung 24 Jam

Dikatakan Gun Gun, Unit Bisnis TAM siap melayani masyarakat setiap saat baik saat musim kemarau, maupun saat terkena musibah banjir. “Dengan armada sebanyak 17 unit mobil tangki kami siap melayani warga yang perlu bantuan dengan gratis. Ini semua sudah di cover oleh CSR, jadi warga kota Bandung bila ada kesulitan mendapatkan air bersih karena sumur tercemar kami siap membantunya setiap saat 1 kali 24 jam,” papar Gun Gun yang gemar berorganisasi ini.
Dilanjutkannya, sebaiknya warga menyiapkan tempat penampungannya seperti toren agar ada cadangan air bersih untuk beberapa hari. “Warga sebaiknya menyiapkan penampungan yang cukup besar seperti toren . Kami bisa mengisi tempat penampungan itu. Kalau tidak ada penampungan kan kasihan bila ngantri. Apalagi ada yang sudah tua. Ada yang bawa jerigen atau ember. Kalau tidak ada yang muda kan kasihan warga yang usianya sudah tua ikut antri. Kalau yang di dalam gang tangki tidak bisa masuk kita juga kerjasama dengan pihak swasta dengan armada mobil pickup berkapasitas 1500 m3. Mobil ukuran kecil bisa masuk ke gang-gang. Bila masih sulit dijangkau biasanya kita bekerjasama dengan pengurus RW setempat untuk menyiapkan lahan mobil kita standby disana. Bantuan ini sifatnya gratis tidak ada bayaran. Masyarakat antri jadi ada beberapa alternatif,” ujar Gun Gun yang juga aktif sebagai Ketua Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia Pengurus Cabang Kota Bandung, Ketua Lembaga Bantuan Hukum KONI Kota Bandung dan Ketua Komite SMP Negeri 1 Bandung.
Ditambahkan Gun Gun, bagi masyarakat yang memerlukan bantuan air bersih hubungi saja langsung TAM PDAM, Jl. Surapati 67 A, Telepon (022) 2507993 koordinasi dengan RW setempat. “Selama ini kita sudah melayani masyarakat khususnya pelanggan dengan maksimal. Pelayanan kita pada saat musim kemarau relatif naik turun. Masyarakat sekarang sudah meningkat kesadaran ketika mungkin sebelum kemarau mereka sudah mempersiapkan segala sesuatu agar bantuan dari kita dapat maksimal. PDAM akan selalu hadir untuk kepentingan sosial. Musim kemarau panjang selain pelanggan, masyarakat lainnya yang bukan pelanggan juga akan kita layani sesuai petujuk bapak Direktur Utama tanpa dipungut sepeserpun alias gratis. PDAM hadir melayani masyarakat dalam keseimbangan antara komersial dan juga sosial. Prinsipnya bahwa jika pada musim kemarau panjang sehingga banyak para pelanggan terkena gangguan, pelanggan dapat mengajukan bantuan air minum gratis kepada Direktur Utama PDAM Tirtawening Kota Bandung. Jadi TAM PDAM Tirtawening dapat memberikan bantuan air tangki gratis atas seijin Direktur Utama,” pungkasnya. (@lf)